

6
Bapak/Ibu Hadirin, Para Tamu Undangan Yang Kami Hormati,
Berbagai kemajuan yang dapat dicapai di kampus tercinta ini tentunya tidak terlepas dari per-
an kerjasama seluruh mitra Telkom University. Oleh karena itu, kami mengucapkan terimakasih ke-
pada seluruh mitra kerjasama yang telah memberikan kepercayaan kepada Telkom University untuk
berkolaborasi dalam berbagai kegiatan.
Ucapan terima kasih juga kami sampaikan kepada mitra baru yang menjalin kerjasama dengan
Telkom University dalam kurun waktu empat bulan terakhir ini. Kerjasama baru tersebut adalah dengan
Kanazawa University, Glasgow University, Silpakorn University, Hanbat University, Seoul University,
Kumamoto University, dan Fontys University of Applied Science. Universitas-universitas tersebut telah
bergabung dengan 120 Universitas lainnya sebagai mitra Telkom University yang berasal dari dalam dan
luar negeri.
Para Wisudawan yang berbahagia,
Keberhasilan Anda pada hari ini bukanlah akhir dari perjalanan, tetapi merupakan suatu awal
perjuangan dalam menapaki dunia yang penuh tantangan. Karenanya tetaplah rendah hati dan sela-
lu berusaha memberikan yang terbaik. Sebagai Alumni Telkom University, Anda harus menjadi roda
penggerak utama bagi setiap perubahan menuju kemajuan bangsa dan negara. Bisa jadi, ilmu pengeta-
huan yang telah anda dapatkan selama menempuh studi di kampus ini hanya setitik modal yang harus
anda kembangkan sehingga mampu menjadi pemimpin masa depan.
Akhir kata, atas nama Civitas Akademika Telkom University, sekali lagi kami ucapkan terima kasih
dan selamat kepada seluruh wisudawan beserta Bapak/Ibu orangtua dan keluarga. Semoga Allah senan-
tiasa melindungi dan menyayangi anda, sehingga anda memperoleh kemudahan dalam setiap langkah
kebaikan dan akan membawa anda menjadi orang yang sukses dunia dan akhirat. Aamiin, Ya Rabbal
‘Alamiin.
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,
Bandung, 29 November 2019
Telkom University
Prof. Dr. Adiwijaya
R e k t o r